
Yamaha Indonesia Rilis Motor Baru Gear Ultima 125 Hybrid
Yamaha Indonesia resmi meluncurkan produk baru, yaitu All New Yamaha Gear 125 Ultima Hybrid, di Summarecon Mall Bandung. Model ini merupakan pembaruan dari Yamaha Gear 125 dengan mesin baru yang mengusung teknologi Mild Hybrid. Selain mesin, desain bodi juga mendapatkan penyegaran, meskipun tetap mempertahankan garis desain yang sama. Beberapa bagian yang mengalami perubahan desain meliputi batok atas, tebeng depan, tengah, bawah jok, dan buritan.
Yamaha Gear Ultima Hybrid Series kini hadir dengan berbagai pembaruan yang meningkatkan kenyamanan dan fungsionalitas. Handle belakang yang lebih lebar memudahkan membawa bagasi, sementara dashboard dengan LCD Speedometer kini dapat terhubung ke ponsel melalui Y-Connect.
Untuk penggunaan sehari-hari, Yamaha Gear Ultima menawarkan bagasi luas, dek besar, charger ponsel, dan pijakan kaki tambahan untuk anak di kiri dan kanan. Dengan mesin Hybrid, motor ini diharapkan lebih irit bahan bakar, ditambah kapasitas tangki 5,1 liter yang memungkinkan jarak tempuh lebih jauh, menjadikannya pilihan ideal untuk mobilitas harian.
Harganya Berapa ?
Harga Yamaha Gear Ultima Hybrid dimulai dari Rp 19.990.000 OTR Jakarta untuk versi Hybrid, yang tersedia dalam empat pilihan warna: Red, Sand, Dull Blue, dan Black.
Sementara itu, versi S Hybrid yang lebih elegan hadir dengan dua pilihan warna, Dark Grey dan Silver, dan dibanderol seharga Rp 21.500.000.

- Ducati Mulai Produksi XDiavel V4, Menawarkan Sensasi Sport Cruiser BaruSetelah 10 tahun sejak peluncuran Ducati XDiavel pertama, pabrikan Italia tersebut memulai produksi XDiavel V4, sebuah Sport Cruiser yang menggabungkan mesin V4 dengan desain cruiser […]
- MotoGP Amerika 2025: Cek Jadwal Terbaru dan DetailnyaJadwal Lengkap MotoGP Amerika 2025 Idul Fitri di Indonesia diperkirakan jatuh pada Senin, 31 Maret, dengan takbiran pada malam sebelumnya, 30 Maret. Sementara itu, di […]
- 7 Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Berkendara di Bulan PuasaTips Berkendara Aman di Bulan Puasa Berkendara saat berpuasa memerlukan perhatian ekstra untuk menjaga keamanan dan kenyamanan di jalan. Menahan haus, lapar, serta perubahan pola […]
- Motor Klasik Kawasaki Meguro dan W230 Resmi Dirilis, Harga Mulai Rp 70 JutaanHarga Terjangkau! Kawasaki Meguro dan W230 Luncurkan Motor Klasik Kawasaki meluncurkan dua motor klasik terbaru di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025, yaitu Kawasaki Meguro […]
- Tips Sederhana Berkendara di Kemacetan dengan Sepeda Motor, Tetap Tenang dan #Cari_AmanCara Berkendara Aman di Kemacetan dengan Sepeda Motor Berkendara di tengah kemacetan dapat menguras energi dan emosi, namun pengendara sepeda motor harus tetap tenang, mematuhi […]

Leave a Reply