
Jakmotor.com – Gelaran International Otobursa Tumplek Blek 2022 yang digelar di kawasan Istora Senayan, Jakarta 3-4 September 2022 dibuka oleh Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI), Bambang Soesatyo.
Ini adalah event tahunan yang dilaksanakan sebagai ajang pameran, jual beli dan hiburan bagi pecinta otomotif roda dua dan roda empat.
International Otobursa Tumplek Blek 2022 menjadi tempat kumpulnya para pecinta otomotif dari berbagai daerah, khususnya yang berada di wilayah Jabodetabek yang berlangsung dikawasan Istora Senayan selama dua hari, 3-4 September 2022.
Bagi kalian yang hoby akan pernak-pernik dari kendaraan jadul, lawas, antik dan jarang ada, maka ditempat inilah kalian kemungkinan bisa menemukannya.
Bagi para bikers bisa mendapatkan berbagai keperluan riding maupun sparepart kendaraan roda duanya dan Para pecinta diskon karena pastinya ada diskon hingga cuci gudang dari para penjual yang ikut meramaikan Otobursa Tumplek Blek.
Memang event ini berlangsung singkat cuma 2 hari saja, kalau saja berlangsung lebih lama mungkin akan jadi ajang yang bagus nihh…dan untuk pecinta motor tua jangan khawatir, di ajang Otobursa Tumplek Blek ini kalian juga bisa jumpai para pelapak suku cadang motor tua…kalian bisa puas cari-cari barang kesukaan dan keperluan kalian.
Mulai dari jaket, Sepatu, Sarung Tangan hingga helm bisa kalian dapatkan disini. Kalau mau sekedar jalan-jalan sehabis olahraga juga bisa, karena lokasinya berada di Istora Senayan, sekalian cari keringat sekalian jalan-jalan berburu hobi ototmotif kalian.
Kalau kalian ke event ini pasti akan ketemu dari berbagai komunitas, baik itu komunitas sepeda motor maupun komunitas mobil dan beragam komunitas lainnya, jadi bisa saling silaturahmi.

Sumber : @Otomotifweekly

Sumber : @Otomotifweekly
Artikel Lainnya :
- Honda ADV Indonesia (HAI) Tangerang Gelar Ultah PertamanyaJakmotor.com – Honda ADV Indonesia (HAI) Tangerang Chapter atau yang biasa dikenal dengan HAITC merayakan hari jadinya yang pertama. Perayaan ulang tahun dilangsungkan pada Sabtu, […]
- Pebalap Astra Honda Kumandangkan Indonesia Raya di ARRC ThailandLagu kebangsaan Indonesia Raya menggema sebanyak dua kali di Chang International Circuit pada kelas AP250. Pada seri perdana ARRC 2023 yang digelar di Chang International […]
- Komunitas Honda Silahturahim Sambil KemahJakmotor.com – Jelang ramadhan 2023, komunitas Honda gelar silahturahim secara unik akhir Minggu lalu di Bogor Jawa Barat. Tercatat sebanyak 65 anggota komunitas yang tergabung dalam […]
- AHM Gelar Mudik dan Balik Bareng HondaJakmotor.com – Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 H, PT Astra Honda Motor (AHM) membuka kesempatan untuk para konsumen setia untuk pulang ke kampung halaman […]
- Ulang Tahun Honda CBR Tangerang Club diramaikan Pedagang UMKMJakmotor.com – peringatan ulang tahun ke-8 CBR Tangerang Club (CBR TAC) diramaikan kehadiran lapak pedagang UMKM Kota Tangerang sebagai bentuk support UMKM. Ulang tahun kali […]
Leave a Reply