
Jakmotor – MotoGP yang berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia pada hari Minggu 17 Nopember 2019 dimenangkan oleh Marc Marquez.
Balapan di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia berlangsung cukup seru pada menit menit pertama ketika bendera start dikibarkan Jack Miller dari tim Pramac Racing langsung nyerobot menjadi yang terdepan melewati Fabio Quartararo yang start di urutan pertama.
Namun Jack Miller tidak cukup lama mempertahankan posisinya diurutan terdepan, karena Fabio Quartararo berhasil mengambil alih posisi terdepan memasuki lap kedua.
Kemanakah Marc Marquez ? ternyata Marquez, Jack Miller dan Alex Rins saling berlomba ketat untuk meraih posisi kedua hingga balapan memasuki putaran ketiga.
Akhirnya Marquez menempati posisi kedua meninggalkan Jack Miller dan Alex Rins.

Baca juga :
Jaket A1am Gear Banyak Pilihan Buat Naik Motor
Penasaran Servis Motor Rasa Mesin Baru Di Planet Ban
Marquez pastinya tidak akan membiarkan Quartararo memimpin terlalu jauh di awal balapan. Marquez terus mendekat dan terus memberikan tekanan kepada Quartararo yang masih memimpin di depan.
Ketika memasuki lap ke 8, Marquez akhirnya melewati Quartararo di tikungan 11. Yeaahh…nampaknya terlihat sekali motornya Marquez memang lebih kencang dari Quartararo.

Memasuki lap-9 dan seterusnya jarak antara Marc Marquez dan Fabio Quartararo semakin terlihat perbedaannya kalau Marquez semakin melesat ke depan menungguli Quartararo.
Marc Marquez semakin jauh di depan, meskipun Quartararo mencoba untuk terus berjuang mendekati Marquez.
Ketika balapan menyisakan lima putaran terakhir, Marc Marquez semakin menjauh dan terus menjauh dari kejaran Fabio Quartararo yang berada di urutan kedua dengan unggul 1,6 detik.
Finaly tidak ada perubahan posisi, meskipun Fabio Quartararo mencoba menyusul Marquez, hingga bendera finish berkibar Marc Marquez sukses meraih posisi pertama, dan ini adalah kemenangan bagi Marquez yang ke-12 sepanjang musim ini.
Marc Marquez Mengalami Kecelakaan, Motornya Jumpalitan Sesi Latihan MotoGP Thailand
Model Model Cantik BlackAuto Battle 2019 Parkir Timur Senayan
Fabio Quartarao menempati urutan kedua dan Jack Miller yang mampu merebut posisi ke tiga.
Berikut Hasil MotoGP Valencia 2019 :
- M. MARQUEZ
- F. QUARTARARO
- J. MILLER
- A. DOVIZIOSO
- A. RINS
- M. VINALES
- J. MIR
- V. ROSSI
- A. ESPARGARO
- P. ESPARGARO
Email me : jakmotorindo@gmail.com
Facebook : Jakmotor.com
Artikel menarik lainnya :
- Anak Elang Harley-Davidson Buka Dealer Baru dengan Area Nongkrong Seru
- Wahana Artha Group Berikan Bantuan Kebutuhan Pokok dan Obat untuk Korban Kebakaran Kemayoran
- Honda HRC dan Castrol Perkenalkan Desain Livery Terbaru untuk MotoGP 2025
- PT WMS Raih Pendapatan 490 Miliar Lebih dari Penjualan Spare Part, Aksesori, dan Apparel di 2024
- Wahana Makmur Sejati Sabet Penghargaan Top 5 Best Publication dari Astra Honda

Leave a Reply