Cek Motor Setelah Mudik: 8 Bagian Penting Agar Sepeda Motor Tetap Prima

Cek Motor Setelah Mudik 8 Bagian Penting Agar Sepeda Motor Tetap Prima

Tips Pasca Mudik

Setelah libur usai dan pengguna motor kembali ke Ibukota usai menempuh perjalanan jauh, performa motor cenderung menurun dan kenyamanan berkendara berkurang. Oleh karena itu, penting bagi pengguna motor Honda untuk melakukan pengecekan pada beberapa komponen penting agar performa motor kembali optimal untuk mobilitas harian.

  • Periksa Kondisi Ban

Ban merupakan komponen yang sangat vital karena langsung bersentuhan dengan permukaan jalan. Setelah menempuh jarak jauh dengan berbagai kondisi jalan periksa ketebalan ban, jika kondisi alur ban (pattern) sudah sejajar dengan Tread Wear Indicator (TWI), yaitu tonjolan kecil antara alur ban, maka ban harus segera diganti.

  • Periksa Bagian Pengereman

Rem adalah sistem pengaman utama pada motor, apalagi setelah digunakan di jalur yang padat dan bervariasi saat mudik. Pastikan kanvas rem kondisinya tidak tipis dan masih punya daya cengkeram optimal, minyak rem volumenya masih sesuai takaran yang dianjurkan dan dalam keadaan jernih, yang terakhir bagian cakram rem tidak tipis, tidak bergelombang dan tidak aus.

  • Periksa Rantai dan Gir

Sistem penggerak rantai dan gir sangat penting untuk kenyamanan dan efisiensi tenaga. Pada kondisi yang normal, rantai berada pada kondisi yang tidak terlalu kencang ataupun kendur, jika terlihat kering segera lumasi dengan chain lube dan kondisi mata gir tidak runcing sebab ini menandakan aus dan perlu adanya penggantian.

  • Bersihkan CVT (Khusus Motor Matic)

Pada motor matic, sistem Continuously Variable Transmission (CVT) mengatur perputaran mesin ke roda. Bersihkan bagian ini agar komponen di dalamnya pulley dan V-belt bekerja optimal dan tidak terjadi getaran berlebih (gredek).

  • Periksa Kelistrikan

Komponen kelistrikan sangat penting demi kenyamanan dan keamanan saat digunakan. Pastikan lampu depan dan belakang berfungsi normal dan baik, lampu sein sebagai penanda untuk berbelok dan berpindah lajur juga menyala dan klakson berbunyi serta aktif tanpa adanya hambatan yang disebabkan korsleting aki.

  • Ganti Oli

Hal yang juga tidak kalah penting dilakukan namun banyak orang yang sering mengabaikan. Penggantian oli dilakukan agar komponen mesin tetap terlindungi dan bekerja secara optimal. Selain itu, oli yang baik dan sesuai dengan spesifikasi mesin akan membuat suhu mesin selalu dalam kondisi ideal.

  • Cek Volume Cairan Radiator

Periksa dan pastikan ketinggian volume cairan radiator masih dalam ambang batas yang dianjurkan agar proses pendinginan mesin dapat bekerja dengan baik dan mesin selalu dalam suhu ideal.

  • Cek Filter Udara

Kotoran yang menempel pada filter udara perlu dibersihkan agar tak menghambat aliran udara ke ruang bakar. Karena hambatan aliran udara ke ruang bakar akan membuat proses pembakaran di ruang bakar tak sempurna. Imbasnya kinerja mesin dan performanya akan menurun.

“Penting bagi pengguna untuk melakukan pengecekan terhadap komponen sepeda motor apalagi sehabis digunakan mudik dan tempuh jarak ratusan bahkan ribuan kilometer. Selain mengurangi risiko kerusakan parah, pengecekan juga sebagai langkah mengetahui kondisi komponen yang perlu dilakukan penggantian dan servis,” ujar Training Analyst PT Wahana Makmur Sejati, Wahyu Budhi.

Cek Motor Setelah Mudik 8 Bagian Penting Agar Sepeda Motor Tetap Prima (2)
Cek Motor Setelah Mudik 8 Bagian Penting Agar Sepeda Motor Tetap Prima

Pengguna motor Honda disarankan untuk rutin melakukan servis berkala di bengkel resmi AHASS. Untuk kemudahan dan menghindari antrean, kini tersedia layanan booking servis melalui aplikasi WANDA, yang memungkinkan pengguna memilih sendiri AHASS, waktu kedatangan, dan jenis layanan yang diinginkan.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*