Tips Membersihkan Helm Sendiri

Tips-Membersihkan-Helm-Sendiri

Tips Membersihkan Helm Sendiri

Jakmotor.com – Kalau yang aktifitas sehari harinya menggunakan motor pasti sudah akrab dengan yang namanya helm. Perangkat ini adalah pelindung kepala kita ketika naik motor, kalau setiap hari digunakan maka helm juga lama kelamaan akan kotor bahkan bau dan perlu dibersihkan.

Ada beberapa tips membersihkan helm sendiri, informasi ini didapatkan ketika ada live di instagram bertema #ngabuburide @corsamc yang dipandu oleh Fina Phillipe/@lafinaa dengan nara sumber Agus Hermawan dari @juraganhelm.

Tips-Membersihkan-Helm-Sendiri (3)
Credit foto : @juraganhelm

Dalam acara live instagram tersebut ada hal yang menarik ketika Om Agus memberikan informasi bagaimana cara membersihkan helm yang dilakukannya ketika @juraganhelm masih menerima order cuci helm dan tips ini bisa dilakukan brader sendiri dirumah.

Helm jaman sekarang biasanya pada bagian busa interiornya sudah bisa dilepas sehingga memudahkan untuk membersihkannya, tetapi memang tiap jenis helm berbeda cara melepasnya jadi harus hati hati membukanya ungkap om Agus Hermawan.

Baca juga : Apakah Ini All New Yamaha MX-King 155 VVA Terbaru 2020 ?

Biasanya disertakan manual book helm dalam pembeliannya, hal ini yang terkadang jarang diperhatikan dan dibaca oleh pemiliknya, padahal dibuku tersebut tertera mengenai bagian bagian helm dan cara membukanya.

Tips-Membersihkan-Helm-Sendiri (1)
Buku Intruksi Manual Helm Arai RX-7V / CORSAIR-X

Berikut Adalah Tips Membersihkan Helm :

  • Lepas interior bagian dalamnya seperti busa pipi dan bagian busa lainnya.
  • Kalau perlu lepas bagian visornya juga
  • Rendam busa interiornya di dalam air yang dicampur dengan shampo rambut yang kita gunakan sehari hari, kalau menggunakan diterjen disarankan yang cair jangan yang bubuk, tetapi disarankan lebih baik menggunakan shampo.
  • Lama merendam busanya cukup 15 – 30 menit agar kotorannya terangkat, jangan terlalu lama merendamnya karena khawatir kotorannya malah menempel kembali ke busa.
  • Untuk bagian visor juga dibersihkan dengan shampo, disarankan dengan menggunakan tangan, jangan menggunakan spoon/busa karena ketika ada kerikil pada bagian kaca akan bisa diraba dengan tangan, kalau menggunakan busa maka kemungkinan kerikil itu akan ikut tergores ke bagian kaca.
  • Setelah itu busa dan visornya bilas dengan air bersih beberapa kali, sampai air bilasan jernih.
  • Untuk bagian shell atau batok helmnya cukup bersihkan dengan bantuan sikat gigi untuk menjangkau bagian ventilasi.
  • Jemur busa jangan langsung terkena sinar matahari, dengan menggunakan kipas angin juga bisa, biasanya Om Hermawan mencuci helm customernya malam hari dan dibiarkan terkena kipas angin sampai pagi sudah kering.
  • Setelah kering pasang kembali bagian interior dan visor dengan hati hati agar menghindari hal yang tidak diinginkan terutama pemasangan visor.

Kalau kalian mau cari helm helm yang kece kepoin aja dulu instagramnya di @juraganhelm.

Juragan Helm Indonesia ®
• Jl. Panjang Raya no. 17A, Jakarta Barat
• Jl. MH Thamrin no. 88A, Serpong
• Jl. KH. Noer Ali no. 41F, Kalimalang
𝗕𝘂𝗸𝗮: 𝗦𝗲𝗻𝗶𝗻-𝗦𝗮𝗯𝘁𝘂
WA: 08151899889

Saya sudah mencobanya ternyata mudah dan sudah bersih juga wangi helmnya, jadi tidak perlu parfum helm lagi, sedangkan untuk bagian luar helm bisa dibersihkan dengan pembersih helm yang sudah banyak tersedia dipasaran biar helmnya makin kinclong brader. (Ras/Owr)

Tips-Membersihkan-Helm-Sendiri

Sumber : @corsamc
Text : rudy asmandara
Email me : rudyasmandara@gmail.com
Facebook : jakmotor.com
Instagram : rudyasmandara

1 Komentar

4 Trackbacks / Pingbacks

  1. Apakah Ini All New Yamaha MX-King 155 VVA Terbaru 2020 ? -
  2. Perbedaan Spooring dan Balancing Ternyata Begini - jakmotor.com
  3. Motor KTM Duke 200 Radiatornya Bocor, Perhatikan Hal Ini - jakmotor.com
  4. Sunmori Contin Lover Sarapan Paginya di Ayam Geprek Tiba Tiba -

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*