
“October Fest 2023” adalah promo seru yang berlangsung sepanjang Oktober 2023 persembahan Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta Tangerang, PT. Wahana Makmur Sejati (WMS) kepada konsumen loyal.
Beberapa line up terbaik Honda dikelasnya, bulan Oktober ini dipastikan tawarkan promo yang sulit untuk ditolak. Sepanjang bulan Oktober 2023, line up tipe AT, Premium Sport hingga motor bertenaga listrik yaitu EM1 e: diganjar promo yang menarik.
Promo Diskon
Jadilah pemilik pertama produk teranyar yang hadir menjawab kebutuhan dan tantangan teknologi Honda, EM1 e: Oktober ini, untuk pembelian 100 konsumen pertama, Wahana Honda berikan promo menarik yaitu voucher seharga Rp1.000.000,- yang dapat digunakan untuk pembelian Apparel dan Power Pack Charger.
Selain produk bertenaga listrik terbaru ini, beberapa line up yang juga sediakan diskon Oktober adalah sport premium CBR250RR, CB150R, CBR150R, CB150X, CRF150L, Sonic dan premium AT PCX 160.
Sepanjang Oktober konsumen akan dapatkan promo: Sport 250cc terbaik dikelasnya Honda CBR250RR potongan harga Rp5.550.000,-. Honda CBR150R dan CB150R dikenai diskon Rp1.110.000,-. Sedangkan genre sport adventure Honda CB150X akan diberikan diskon Rp1.665.000,-. Serta Honda GTR150 sebesar Rp1.110.000,.
Konsumen berjiwa petualang ‘trabasan’ Honda CRF150L diganjar dengan potongan harga sebesar Rp1.110.000,-. Tidak ketinggalan, produk Premium AT Honda PCX 160 juga didiskon Rp444.000,-.
Ekskusif Gift
Selain promo diskon, Oktober ini, Wahana Honda spesial promo pemberian Eksklusif Gift. Adapun produk dengan promo eksklusif gift tersebut adalah Honda Vario 160, Genio dan Honda Scoopy.
Selain beragam potongan harga dan spsial gift, Wahana juga berikan tawaran uang muka ringan untuk produk Honda Sonic 150 mulai dari Rp500.000,-.
“Setiap bulan adalah spesial bagi konsumen Honda yang loyal. Oktober ini juga tidak lupa kami kembali hadirkan promo menarik untuk deretan line up yang banyak jadi incaran konsumen khususnya di Jakarta dan Tangerang,” ujar Head of Marketing, Olivia Widyasuwita.
- Scoopy Velocreativity: Gabung Komunitas, Kreatif Berkarya, Aman Berkendara!Wahana Honda baru aja ngadain acara seru bareng komunitas Honda Scoopy Jakarta-Tangerang, namanya Scoopy Velocreativity! Ada sekitar 30 anak Scoopy dari HSC Jakarta dan SJBH […]
- Udah Tahu Belum Soal Blind Spot? Penting Nih Biar Gak Celaka!Blind Spot: Musuh Tersembunyi di Jalan! Ngeri nih, makin banyak aja kecelakaan motor, dan salah satu biang keladinya itu si “titik buta” alias blind spot. […]
- Kartini Zaman Sekarang Nggak Cuma di Rumah, Tapi Juga Jago Safety Riding!Dalam rangka Hari Kartini 2025, Astra Honda Motor (AHM) bareng 28 dealer di seluruh Indonesia ngadain kampanye seru buat para perempuan biar nggak cuma gaya […]
- Jangan Lewatkan! Promo Servis Matic Spesial Hari Kartini di AHASS Jakarta-Tangerang!Dalam rangka memperingati Hari Kartini hingga 25 April 2025, AHASS Jakarta – Tangerang menawarkan promo khusus untuk konsumen wanita pengguna motor matic Honda (Premium dan […]
- Wahana Berdayakan Komunitas untuk Keselamatan BerkendaraBiar makin banyak yang sadar pentingnya aman di jalan, PT Wahana Makmur Sejati (WMS), alias dealer motor Honda terbesar di Jakarta-Tangerang, punya cara keren nih! […]
Leave a Reply