
Nikmati Berbagai Keuntungan dengan Member Honda VIP Card
Sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan setia, PT Wahana Makmur Sejati (WMS) bekerja sama dengan CardPlus menghadirkan Honda VIP Card, yang memberikan berbagai keuntungan eksklusif bagi pemilik motor Honda. Program ini menawarkan perlindungan asuransi serta berbagai penawaran menarik di berbagai merchant.
Salah satu manfaat utama Honda VIP Card adalah perlindungan asuransi yang memberikan rasa aman, seperti yang dialami oleh Bapak Fitrah Romadhon, yang motornya hilang. Berkat keanggotaan dalam program ini, klaim asuransi berjalan lancar dan dana cair tanpa kendala. Fitrah mengungkapkan rasa puasnya atas kemudahan proses klaim dan manfaat yang didapat.
Honda VIP Card dikelola oleh PT Wahana Kalyanamitra Mahardika, bagian dari Wahana Artha Group (WAG), dengan tujuan untuk meningkatkan loyalitas konsumen Honda. Selain perlindungan asuransi, anggota juga bisa menikmati berbagai keuntungan lainnya.
Immanuel Adolof, Head Of Loyalty Card CardPlus, menjelaskan bahwa Honda VIP Card hadir untuk memberikan layanan terbaik dan memastikan pelanggan motor Honda mendapatkan perlindungan dan kenyamanan maksimal. Untuk menjadi member, pelanggan cukup melakukan registrasi melalui Center Honda VIP Card di nomor 0896-8600-6006 atau langsung ke kantor CardPlus di Jakarta Utara. Dengan biaya terjangkau, pelanggan bisa segera menikmati berbagai keuntungan, termasuk perlindungan asuransi.

Manfaat Honda VIP Card
Adapun program Honda VIP Card memiliki beragam benefit mulai dari:
1. Diskon jasa servis s.d 20%* & sparepart 6%*.
2. Asuransi perlindungan kecelakaan diri untuk pengendara motor Honda dengan nilai s.d Rp 75jt.
3. Bantuan mogok dijalan.
4. Promo menarik di ratusan jaringan merchant makanan-minuman, rekreasi, hiburan, kesehatan, perlengkapan berkendara dan lainnya.
5. Uang kompensasi Rp 2jt*, bila motor hilang karena pencurian atau motor rusak karena kecelakaan dengan tingkat kerusakan diatas 75%*. (Khusus tipe Platinum Plus)
6. Diskon asuransi motor
CardPlus terus berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik bagi konsumen setia Honda. Kehadiran Honda VIP Card, Card Plus berharap dapat semakin meningkatkan loyalitas pelanggan dan memberikan ketenangan dalam berkendara.
- Ducati Mulai Produksi XDiavel V4, Menawarkan Sensasi Sport Cruiser BaruSetelah 10 tahun sejak peluncuran Ducati XDiavel pertama, pabrikan Italia tersebut memulai produksi XDiavel V4, sebuah Sport Cruiser yang menggabungkan mesin V4 dengan desain cruiser […]
- MotoGP Amerika 2025: Cek Jadwal Terbaru dan DetailnyaJadwal Lengkap MotoGP Amerika 2025 Idul Fitri di Indonesia diperkirakan jatuh pada Senin, 31 Maret, dengan takbiran pada malam sebelumnya, 30 Maret. Sementara itu, di […]
- 7 Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Berkendara di Bulan PuasaTips Berkendara Aman di Bulan Puasa Berkendara saat berpuasa memerlukan perhatian ekstra untuk menjaga keamanan dan kenyamanan di jalan. Menahan haus, lapar, serta perubahan pola […]
- Motor Klasik Kawasaki Meguro dan W230 Resmi Dirilis, Harga Mulai Rp 70 JutaanHarga Terjangkau! Kawasaki Meguro dan W230 Luncurkan Motor Klasik Kawasaki meluncurkan dua motor klasik terbaru di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025, yaitu Kawasaki Meguro […]
- Tips Sederhana Berkendara di Kemacetan dengan Sepeda Motor, Tetap Tenang dan #Cari_AmanCara Berkendara Aman di Kemacetan dengan Sepeda Motor Berkendara di tengah kemacetan dapat menguras energi dan emosi, namun pengendara sepeda motor harus tetap tenang, mematuhi […]
Leave a Reply