
Jakarta, 17 Oktober 2021 – “Wajib Vaksin”, jadi satu syarat utama Community Development Wahana dalam mengadakan kegiatan. Hal tersebut dilakukan pada minggu lalu untuk 20 anggota komunitas dalam sebuah kegiatan sosial.
Kegiatan bertajuk Honda BeAT Day 2021, jika biasanya diadakan dengan penuh keramaian, kali ini berjalan lebih sedikit peserta namun tetap penuh dengan kegiatan positif. Tidak hanya sekedar keliling kota menggunakan Honda BeAT, kali ini kegiatan dilakukan dengan acara sosial untuk petugas layanan kesehatan masyarakat di dua lokasi.
Diikuti oleh anggota Honda BeAT Club (HBC) dan BeAT Komunitas Timur (BKT). Acara dimulai dengan memulai perjalanan dari salah satu jaringan dealer dibawah Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta Tangerang, PT. Wahana Makmur Sejati (WMS) yaitu dealer Tunas Dwipa Matra Tebet. Dari dealer tersebut rombongan bergerak ke dua tempat layanan kesehatan yaitu Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mampang dan Puskesmas Tebet Barat di Jakarta Selatan. Kali ini, dalam rangka ikut berikan dukungan kepada petugas layanan kesehatan, komunitas berikan donasi berupa paket vitamin dan masker.
“Meski telah beberapa kali acara komunitas Honda dilakukan secara tatap muka, namun kami tetap tegaskan patuhi prokes dan ditambah dengan peserta yang diperbolehkan ikut telah vaksin,” jelas PIC Comdev Wahana, Agus Sigit.
Seiring penurunan level pembatasan kegiatan masyarakat dan penurunan angka penyebaran Covid-19 jadi kabar gembira bagi kalangan komunitas Honda yang hampir dua tahun vakum dengan kegiatan positif. Kenyataan inilah yang juga menjadi dasar Wahana untuk kembali memotivasi komunitas untuk memulai kegiatan yang sempat terhenti.
Bulan lalu, Wahana juga fasilitasi komunitas untuk tatap muka dengan pebalap-pebalap Astra Honda Racing Team dan dilanjutkan dengan kegiatan kemping bareng dengan komunitas sekaligus jajal performa All New Honda CB150R Streerfire.
Artikel lainnya :
- Honda Monkey 125 MY2025 Meluncur di IIMS, AHM Tampilkan Kejutan BaruPada hari pertama gelaran IIMS 2025, Astra Honda Motor (AHM) resmi merilis Honda Monkey 125 Model Year 2025 yang akan dijual di seluruh Indonesia. Motor […]
- Honda Bikers Motour Camp 2025: Touring Seru dan Peningkatan Kreativitas BikersHonda Bikers Motour Camp 2025: Ajang Silaturahmi, Touring, dan Pengembangan Kreativitas Bikers PT Wahana Makmur Sejati, Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta-Tangerang, kembali mendukung acara […]
- Layanan Servis Gratis untuk Pewarta Otomotif FORWOT dari PT WMS di Hari Pers NasionalMerayakan Hari Pers Nasional, PT WMS Hadirkan Servis Gratis Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional, PT Wahana Makmur Sejati (WMS), Main Dealer sepeda motor Honda […]
- Nikmati Beragam Promo Special untuk Sepeda Motor Honda di Bulan FebruariDapatkan Beragam Penawaran Menarik Sepeda Motor Honda di Bulan Kasih Sayang Sambut bulan penuh kasih dengan promo ‘Special Salentine’ dari PT Wahana Makmur Sejati, Main […]
- Tim Honda HRC WSBK 2025 Perkenalkan Proyek Terbaru dan CBR1000RR-RHonda HRC WSBK 2025: Proyek Baru dan Motor CBR1000RR-R yang Siap Tampil Tim Honda HRC memperkenalkan proyek 2025 dan CBR1000RR-R yang akan digunakan dalam Kejuaraan […]
- Wahana Workshop for Work Berikan Panduan Membuat CV yang Menarik di SMK Negeri 34 JakartaSMK Negeri 34 Jakarta Dapatkan Pembekalan dari Wahana Workshop for Work: Cara Membuat CV yang Memikat PT Wahana Makmur Sejati (WMS), Main Dealer sepeda motor […]
- Ducati Perkenalkan Panigale V4 S di Indonesia dengan Harga Rp 1,2 MiliarDucati Panigale V4 S: Superbikes Teknologi Tinggi dengan Performa Maksimal di Indonesia Ducati Indonesia menghadirkan Panigale V4 S ke Tanah Air setelah debut global di […]
- Motor Listrik Adora: Fitur Canggih Hanya 24 JutaanHanya 24 Jutaan, Motor Listrik Adora Hadir dengan Fitur Canggih Pada 6 Februari 2025, Indomobil eMotor, bagian dari grup otomotif terbesar di Indonesia, resmi meluncurkan […]
- Nikmati Koneksi Tanpa Henti di Jalan dengan RoadSync Duo pada Honda CUV e:Tetap Terkoneksi di Jalan dengan RoadSync Duo pada Honda CUV e: PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan inovasi RoadSync Duo pada motor listrik Honda CUV […]
- Anak Elang Harley-Davidson Buka Dealer Baru dengan Area Nongkrong SeruHarley-Davidson Anak Elang Resmi Buka Dealer dengan Fasilitas 3S dan Tempat Nongkrong Terbaru Anak Elang Harley-Davidson resmi membuka dealer terbaru di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, […]
- Wahana Artha Group Berikan Bantuan Kebutuhan Pokok dan Obat untuk Korban Kebakaran KemayoranPeduli Korban Kebakaran, Wahana Artha Group Salurkan Donasi Kebutuhan Pokok Wahana Artha Group (WAG) melalui Yayasan Wahana Artha (YWA) menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran di […]
- Honda HRC dan Castrol Perkenalkan Desain Livery Terbaru untuk MotoGP 2025Honda HRC Castrol Rilis Livery Baru untuk Musim MotoGP 2025 Pada 1 Februari 2025, Honda HRC Racing Team resmi diperkenalkan untuk mengikuti 22 seri MotoGP […]
- PT WMS Raih Pendapatan 490 Miliar Lebih dari Penjualan Spare Part, Aksesori, dan Apparel di 2024Pendapatan PT WMS Meningkat, Raih 490 Miliar dari Penjualan Spare Part, Aksesori, dan Apparel PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membukukan pendapatan lebih dari Rp 490 […]

Leave a Reply