Motor Suzuki V-Strom 1050 Machi Edition Harganya 224 Jutaan

Motor Suzuki V-Strom 1050 Machi Edition Harganya 224 Jutaan

Jakmotor.com – Motor Suzuki V-Strom 1050 Machi Edition baru saja dirilis untuk pasar Eropa, ini adalah kendaraan roda dua yang mengandalkan mesin berkapasitas 1036 cc, V-Twin, dan berpendingin cairan. Tenaga maksimum yang mampu dihasilkan sebesar 104 dk pada 8.500 rpm dan torsi puncak 99 Nm pada 6.000 rpm.

Sepertinya motor ini dirancang untuk orang yang suka melakukan kegiatan adventure, karena didukung oleh beberapa peralatan dan aksesoris untuk menunjang perjalanan pengendara ketika berpetualang atau backpacking. Peralatan tersebut di antaranya adalah undercowl, pelindung stang, serta bagasi penyimpanan tambahan di belakang berukuran 55 liter dengan sandaran penumpang.

Pada Machi Edition, motor ini menggunakan basis yang serupa dengan V-Strom 1050 biasa. Hal ini dapat dilihat pada fitur windshield elektrik, pelek ukuran 17 inci, sistem pencahayaan LED dengan bentuk lampu persegi, serta layar digital LCD monokrom.

Kalau untuk pasar Eropa motor ini hadir dengan harga 3.240 Euro atau sekitar Rp 224 jutaan, hanya ada dua pilihan warna yaitu, hitam dan putih.

Sumber : MotoSaigon
Email me : rudyasmandara@gmail.com
Facebook : Jakmotor.com
Instagram : rudyasmandara

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*