Jakarta – Yayasan Astra Honda Motor (Yayasan AHM) mendonasikan Paket Imun bagi para tenaga kesehatan di 13 rumah sakit wilayah DKI Jakarta dan Jawa Barat dengan menggandeng Usaha Kecil dan Menengah (UKM) dalam memproduksi makanan dan minuman berkandungan gizi tinggi. Bantuan ini merupakan bentuk apresiasi sekaligus membantu menjaga kesehatan para tenaga kesehatan yang terus berjuang dan berdedikasi penuh dalam penanganan pasien Covid-19 selama pandemi.
Paket imun dibagikan secara bertahap di beberapa titik pada periode 6-11 September 2021. Paket yang membantu meningkatkan imun tubuh para tenaga kesehatan terdiri dari buah lokal, madu, susu, teh herbal, granola siap saji, dan cemilan sehat. Hal ini juga menjadi langkah dukungan kepada pebisnis lokal yang terdampak secara ekonomi selama pandemi.
Ketua Yayasan AHM Ahmad Muhibbuddin mengatakan Paket Imun menjadi salah satu bentuk dukungan terhadap dedikasi tenaga kesehatan dalam bertaruh nyawa menolong para pasien Covid-19. Dukungan ini diharapkan turut menginspirasi banyak pihak untuk melakukan hal yang serupa, sehingga mereka yang berada di garda terdepan kesehatan ini dapat selalu siaga dan sehat dalam memberikan layanan medisnya.
“Selain bermanfaat meningkatkan imun para tenaga kesehatan, paket ini juga diharapkan menjadi penyemangat para pelaku bisnis UKM dan brand lokal yang terdampak pandemi. Semoga semangat sinergi dan saling mendukung ini bisa terus berlanjut sebagai kontribusi pada ketangguhan bangsa di masa yang menantang ini,” ucapnya.
Paket Imun diberikan di beberapa wilayah sekitar perusahaan seperti wilayah Sunter dan Pegangsaan, Jakarta Utara. Paket Imun dibagikan ke RSUP Persahabatan, RSI Jakarta Cempaka Putih, RSUD Kecamatan Tanjung Priok, RS Sukmul Sisma Medika, RSUD Koja, RSI Jakarta Sukapura, Puskesmas Kecamatan Kelapa Gading, dan Puskesmas Kelurahan Kelapa Gading Timur.
Di sekitar AHM Plant Cikarang, Jawa Barat, Paket Imun dibagikan di RSUD Kabupaten Bekasi dan Puskesmas Danau Indah. Sementara itu, di lingkungan AHM Plant Karawang, paket untuk tenaga kesehatan ini dibagikan di RSUD Karawang, RS Khusus Paru Kabupaten Karawang, dan Puskesmas Cikampek.
Paket Peduli Isoman
Yayasan AHM tak hanya memberikan bantuan untuk tenaga kesehatan. Sepanjang Juli dan Agustus, sebanyak 5.605 Paket Peduli Isoman dibagikan bagi warga yang menjalani isolasi mandiri dan berdomisili di sekitar perusahaan. Paket Peduli Isoman ini sebagai bentuk dukungan bagi para warga yang terinfeksi virus Covid-19 yang harus menjalani isolasi mandiri.
Dukungan diberikan dalam bentuk paket makan siang selama 5 hari berturut-turut di 20 wilayah dengan harapan bisa memberi sokongan gizi maupun psikologis agar mereka termotivasi untuk segera sembuh. Dalam penyediaan paket, Yayasan AHM bekerjasama dengan beberapa UKM kuliner yang juga terdampak oleh pandemi. Di wilayah AHM Plant Sunter, paket makan siang dibagikan di RW -1 Sunter Jaya, RW 09 Sunter Jaya, RW 11 Sunter Jaya, RW 04 Kelapa Gading Barat, dan RW 13 Jatinegara Cakung.
Warga Desa Danau Indah di sekitar AHM Plant Cikarang juga mendapatkan paket makan siang ini. Di sekitar AHM Plant Karawang, paket dibagikan di Desa Kalihurip, Desa Dawuan Barat, Desa Dawuan Tengah, Desa Dawuan TImur, Desa Cikampek Selatan, Sentra Vaksin Kecamatan Cikampek, Sentra Tim Pemakaman dan Pemulasaran, dan Puskemas Cikampek.
Paket ini juga diberikan sebagai bentuk simpati kepada tim tenaga kesehatan di RSI Jakarta Sukapura. RSUD Koja, RSI Jakarta Cempaka Putih, RS Sukmul Sisma Medika, dan RSUD Tanjung Priok serta kepada para penggali kubur untuk jenazah covid-19 di TPU Rorotan Jakarta Utara.
Artikel lainnya :
- Valentino Rossi dan Misi Besarnya: Pembalap VR46 Riders Academy 2026VR46 Riders Academy terus menjadi salah satu akademi pembalap paling berpengaruh di dunia balap motor. Sejak resmi berdiri pada 2014, akademi yang digagas oleh Valentino […]
- Daniel Sanders Menang Etape 2 Dakar 2026, KTM Kian DominanKTM kembali menegaskan dominasinya di Etape 2 Dakar 2026. Daniel Sanders sukses meraih kemenangan setelah memanfaatkan bonus waktu, meski harus membuka lintasan sejak awal balapan. […]
- MotoGP Tanpa Aturan Berat Minimum, Siapa yang Diuntungkan?Di balik kecepatan luar biasa dan persaingan sengit di lintasan MotoGP, ada satu faktor yang jarang dibahas namun sangat krusial: berat badan pembalap. Berbeda dengan […]
- MotoGP 2027 Siap Berubah Total, Pembalap Jadi Kunci UtamaEra baru akan segera dimulai di ajang balap motor paling bergengsi dunia, MotoGP. Mulai musim 2027, motor yang digunakan para pembalap akan benar-benar berbeda. Lebih […]
- Winglet MotoGP: Dari Eksperimen Ducati hingga Dibatasi Mulai 2027Winglet telah menjadi bagian tak terpisahkan dari MotoGP modern. Hampir semua motor kini mengandalkan perangkat aerodinamika di bagian depan, sesuatu yang dulu berawal dari eksperimen […]
- FBI Bongkar Koleksi Bandar Narkoba: Prototipe Ducati MotoGP Ikut DisitaDunia balap motor mendadak terseret ke dalam kasus kriminal kelas kakap. Melalui akun X resminya, FBI Los Angeles mengungkap bahwa pihak berwenang Meksiko menyita puluhan […]
- WANDA Perkuat Sistem Keamanan dengan Fitur OTP Melalui EmailAplikasi WANDA terus berbenah demi memberikan pengalaman digital yang makin aman dan nyaman bagi penggunanya. Kali ini, WANDA menghadirkan pembaruan penting berupa sistem pengiriman OTP […]
- Aplikasi WANDA Kini Lebih Simpel, Modern, dan Ramah PenggunaAplikasi WANDA, sahabat digital bagi para pemilik kendaraan bermotor, kini resmi meluncurkan pembaruan besar yang menghadirkan tampilan baru yang lebih segar, modern, dan ramah pengguna. […]
- ADV160 Temani Komunitas Honda Jelajah Alam dan Sejarah BogorMenjelang akhir tahun 2025, komunitas sepeda motor Honda menutup tahun dengan cara yang berbeda lewat kegiatan “ADV160 Jelajah Misteri”, sebuah perjalanan seru yang memadukan eksplorasi […]
- Akhir Tahun Makin Untung, WMS Hadirkan Diskon 10% di Program “Untung Beli di WANDA”Akhir tahun jadi momen yang pas untuk upgrade dan merapikan segala kebutuhan, termasuk perlengkapan sepeda motor. Bagi warga Jakarta – Tangerang, belanja kebutuhan motor sudah […]

Leave a Reply