Komunitas Honda Scoopy baru aja mengadakan acara seru namanya Scoopy Velocreativity! Ini bukan cuma ajang kumpul-kumpul biasa, tapi juga gabungan rolling city yang tertib, edukasi keselamatan berkendara #Cari_aman, dan diskusi kreatif buat makin solidin komunitas.
Acaranya dimulai dengan rolling city dari Sava Kuphi, Jatinegara, Jakarta Timur, bareng 20 member Honda Scoopy Club (HSC) Jakarta dan Scoopy Jakarta Barat Happy (SJBH). Meski konvoi, mereka tetep patuh aturan lalu lintas dan ngedepanin #Cari_aman.
Selain ngegas bareng, ada juga sesi sharing santai tapi berbobot soal safety riding dan gimana caranya biar komunitas tetep eksis. Instruktur Safety Riding Promotion dari Wahana Honda langsung yang ngasih materi. Suasana jadi hangat banget karena para anggota komunitas saling tukar cerita, mulai dari pengalaman riding sampai ide-ide buat komunitas. Mereka juga bahas pentingnya regenerasi biar komunitas Scoopy ini terus relevan buat anak muda sekarang.
Menurut Andra Friandana dari Wahana Honda, acara ini bukan cuma soal riding bareng, tapi juga gimana komunitas bisa berkembang dengan semangat positif dan selalu ngutamain keselamatan, baik buat diri sendiri maupun pengguna jalan lain. Scoopy Velocreativity ini juga jadi bagian dari upaya Wahana Honda buat bikin ekosistem komunitas yang sehat, aktif, dan edukatif.
Sebagai penutup, semua peserta makan bareng dan nyusun rencana kegiatan selanjutnya. Banyak yang berharap Scoopy Velocreativity bisa jadi agenda rutin yang gak cuma bikin hubungan antar komunitas makin erat, tapi juga ngasih inspirasi buat komunitas lain. Dengan acara ini, Honda pengen ngasih pengalaman berkendara yang asyik, ngedukasi soal #Cari_aman, dan bikin komunitas makin solid.
- Resmi Meluncur di Indonesia, Yamaha New TMAX 2026 Hadir dengan Sejumlah Pembaruan
- PT Wahana Makmur Sejati Perkuat Kolaborasi Dealer Lewat Dealers Meeting & Gala Dinner
- Menuju Grand Prix 2026, Mario dan Veda Mantap Bawa Nama Indonesia
- Honda Care Catat Hampir 4.000 Unit Motor Terlayani Lewat Layanan Siaga
- Komitmen Keselamatan Berkendara, WMS Jangkau 17.327 Masyarakat Sepanjang 2025
- Januari Ceria di AHASS, Nikmati Diskon Jasa Servis 15 Persen untuk Paket Lengkap & Ganti Oli
- Menuju IIMS 2026, Dyandra Promosindo Bangun Networking Otomotif Lewat IIMS Golf Tournament
- Aprilia Resmi Ungkap Motor MotoGP 2026, Siap Digeber Bezzecchi dan Martin
- Usai Touring Jarak Jauh, Ini Perawatan Motor Yamaha yang Wajib Dicek
- All New Honda Vario 125 Resmi Mengaspal di Jakarta–Tangerang, Kini Lebih Street dan Modern
- Honda Buka Tahun dengan Promo Menarik: ‘Tahun Baru Honda Baru’Tahun sudah berganti saatnya miliki tunggangan roda dua andal yang bisa menemani kebutuhan mobilitas harian yang semakin dinamis, PT Wahana Makmur Sejati (WMS) selaku Main […]
- Keselamatan Dimulai dari Rem: Pentingnya Etika Mengerem di Jalan RayaLalu lintas perkotaan memang identik dengan kondisi yang padat dan serba cepat. Setiap hari, pengendara motor harus pintar membaca situasi karena jalanan dipenuhi berbagai jenis […]
- Busi Motor Bermasalah? Ini 6 Gejala dan Cara PerbaikannyaWalau bentuknya kecil dan kadang dianggap remeh, busi punya tugas super penting buat motor kamu. Tanpa busi yang sehat, percikan api buat ngebakar campuran bensin […]
- Kampas Ganda: Si Kecil yang Bikin Motor Ngacir dan Tetap AmanBuat para pengguna motor matic Honda, ada satu komponen kecil yang sering banget dilupain, padahal perannya vital banget. Kenalin nih: Kampas Ganda! Si kecil ini […]
- Tekiro Dinobatkan Sebagai Merek Terpercaya Nasional di CNN Awards 2025Kabar membanggakan datang dari Tekiro Tools! Merek perkakas otomotif dan industri yang sudah akrab di telinga para mekanik dan pekerja industri ini kembali menorehkan prestasi. […]



Leave a Reply